Hubungan Indeks Massa Tubuh dengan Persen Lemak Tubuh dan Lemak Visceral Pada Mahasiswa Fakultas Ilmu Keperawatan

  • Marvelynne Naulia Angela Limbong Universitas Advent Indonesia
  • Evelin Malinti Universitas Advent Indonesia

Abstract

Obesity is becoming more common, even among young people. This contributes to a rise in a variety of health issues. Even young people must pay attention to their health by examining their body fat composition. The study will look at the correlation between BMI and percentage of body fat and visceral fat in nursing students at Universitas Advent Indonesia. The research had been done quantitatively, using survey analysis and a cross-sectional approach method. Purposive sample techniques are used in this study with students from faculty of Nursing Sciences, Universitas Advent Indonesia. A total of 160 participants took part in the study, with 127 women and 33 men. The Spearman rho test results revealed a significant relationship between IMT and body fat percentage, IMT and visceral fat, and body fat percentages (p<0.05), with a positive tendency. A healthy lifestyle is critical for achieving IMT, as well as an ideal percentage of body fat and visceral fat. 


Abstrak


Kejadian obesitas semakin meningkat bahkan mulai dari usia muda. Hal ini memberi kontribusi pada peningkatan berbagai masalah kesehatan. Orang muda sekalipun perlu memperhatikan kesehatan dengan mempertimbangkan komposisi lemak tubuh. Penelitian bertujuan untuk melihat hubungan antara Indeks Massa Tubuh (IMT) dengan persen lemak tubuh dan persen lemak viseral pada mahasiswa keperawatan Universitas Advent Indonesia. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kuantitatif, dengan survei Analisa, dan metode pendekatan cross sectional. Penelitian ini menggunakan teknik sampel purposif pada mahasiswa Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Advent Indonesia. Sampel penelitian berjumlah 160 orang terdiri dari 127 perempuan dan 33 laki-laki. Hasil uji spearman rho menunjukkan adanya hubungan signifikan antara IMT dengan persen lemak tubuh, IMT dengan lemak viseral, dan persen lemak tubuh dengan lemak viseral (p<0,05), dengan arah hubungan positif. Gaya hidup sehat sangat penting untuk mendapatkan IMT, persen lemak tubuh dan lemak viseral yang ideal.


Kata Kunci: Indeks Masa Tubuh,  Lemak Viseral, Persen Lemak Tubuh

Published
2023-04-30
How to Cite
LIMBONG, Marvelynne Naulia Angela; MALINTI, Evelin. Hubungan Indeks Massa Tubuh dengan Persen Lemak Tubuh dan Lemak Visceral Pada Mahasiswa Fakultas Ilmu Keperawatan. Nutrix Journal, [S.l.], v. 7, n. 1, p. 43-49, apr. 2023. ISSN 2580-6432. Available at: <https://ejournal.unklab.ac.id/index.php/nutrix/article/view/929>. Date accessed: 24 mar. 2025. doi: https://doi.org/10.37771/nj.v7i1.929.